Al barzanji merangkum bentuk fisik Nabi SAW:Beliau adalah
Manusia yang paling sempurna bentuk tubuhnya ,perangainya dan memiliki tubuh dan
sifat sifat yang luhur
Ukuran tubuhnya sedang ,putih ke merah merahan warna
kulitnya ,lebar matanya ,bercelak ,kedua alisnnya tipis dan panjang.
Gigi serinya lebir ,mulutnya lebar dan bagus ,dahinya lebar
dan berdahi bulan muda.
Datar pipinya ,hidungnya tampak sedikit tinggi dan
mancung,berdada bidang tulang persendiannya lebar,daging tumitnya sedikit
,jenggotnya tebal ,kepalanya besar ,rambutnya sampai ke daun telinganya.
Abu Huroiroh RA berkata :Saya tidak pernah sebelumnya dan
setelahnya melihat orang yangseperti Rosululloh SAW.
Kebersihan dan keharuman Nabi SAW:
Sahabat anas berkata saya tidak mencium misk dan anbar atau
minyak yang lain kecuali semerbak keharuman tubuh Rosululloh SAW lebih harum.
Pada saat saat Nabi SAW tidur di rumah Anas dan berkeringat
ibu Anas mengambil botol mengumpulkan tetesan keringat nabi ,ketika nabi
terbangun nabi berkata :untuk apa kau lakukan ini ?Ibu anas berkata sebagai
parfum kami dan keberkahan bagi anak
anak kami wahai nabi.(HR Muslim )
Jabir juga berkata :tidak pernah berjalan nabi kecuali
sahabat mengetahui bahwa jalan ini barusan di lewati oleh Nabi karna khas
keharumannya.(HR Bukhori)
Siti Aisyah berkata:saya tidak pernah melihat bekas kotoran
rosululloh SAW (karna riwayat: kotoran para nabi langsung di telan oleh tanah).HR
Daruqutni
Ali bin Abi Tolib berkata
:ketika saya memandikan jenazah nabi saya tidak menemukan kotoran
apapun,sungguh harum engkau wahai nabi pada saat hidup dan saat meninggal (HR
ibnu Majah dan Abu Dawud)
Kekuatan Nabi SAW
Ketika Nabi baru menjadi utusan ada seorang yang bernama
ukasah yang sangat kuat dan ahli gulat pada zamannya menantang nabi ,Nabi
mengiakan dan mensyaratkan masuk islam kalau Nabi SAW menang ,ketika terjadi
pertarungan ukasah terjatuh tiga kali dan mengaku kalah .
Kekuatan pengelihatan
nabi :
Imam Muslim meriwayatkan Bahwa nabi bisa melihat di belakang
seperti melihat dari depan.
Begitu juga Siti Aisyah berkata :Nabi bisa melihat di
kegelepan seperti melihat dalam keadaan terang (HR Hakim)
Kefasihan Nabi SAW
Nabi bersabda :saya paling fasihnya orang yang mengucapkan
DHOD
Peguasaan berbagai ragam bahasa arab seperti sabda Nabi ليس من امبر امصيام فى امسفر
Dan banyak kalimat yang sulit di pahami oleh kebanyakan
orang bisa di mengerti Oleh nabi SAW
Kerapian sabda nabi seperti : اليد العليا هي المنطية
واليد السفلى هي المطاة
Keberanian nabi SAW
Ikut andilnya nabi dalam 28 peperangan fi sabilillah
Majunya nabi ketika semua pasukan muslimin mundur damal
perang hunanin
Ancaman ghourots bin Harist yang menghunus pedang nya kepada
nabi saat nabi tidak membawa senjata dan semua sahabat tidur seraya berkata siapa yang bisa
menyelamatkanmu hei muhammad ?Nabi dengan berani berkata : ALLAH!!! Seketika
tangannya bergemulai dan pedangnyapun tersungkur kemudian nabi mengambil pedangnya
dan berkata siapa yang bisa menyelamatkanmu sekarang ini?ghortspun minta ampun
kepada Nabi dan pergi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar