Kesopanan yang mengantarkan Hidayah


Jangan remehkan adab kesopanan atau minimal respect kepada sesama manusia, apalagi orang shalih, terutama kepada Rasul Allah, karena boleh jadi Allah menganugrahkan hidayah-Nya kepada seseorang karenanya, meskipun orang tersebut tadinya bergelimang dosa.
Mungkin saja, penyebab tukang sihir Fir’aun beriman kepada Allah karena adab dan respect mereka kepada Nabi Musa, dimana dalam pertarungan, mereka menyerahkan kepada Nabi Musa siapa yang lebih dulu melemparkan tongkat..
قَالُوا يَا مُوسَى إِمَّا أَنْ تُلْقِيَ وَإِمَّا أَنْ نَكُونَ نَحْنُ الْمُلْقِينَ (الأعراف: 115)
Ahli-ahli sihir berkata: "Hai Musa, kamukah yang akan melemparkan lebih dahulu, ataukah kami yang akan melemparkan? (QS. Al-A’raf: 115).
  Penulis tafsir Al-Khazin berkata:

✅ في هَذِهِ الآيَةِ دَقِيْقَةٌ لَطِيفَةٌ وَهِيَ أَنَّ السَّحَرَةَ رَاعُوا مَعَ مُوسَى عَلَيْهِ الصَّلَاُة وَالسَّلَامُ حُسْنَ الأَدَبِ حَيْثُ قَدَّمُوهُ عَلَى أَنْفُسِهِمْ فِي الإِلْقَاءِ لَا جَرَمَ أَنَّ اللهَ عَزَّ وَجَلَّ عَوَّضَهُمْ حَيْثُ تَأَدَّبُوا مَعَ نَبِيِّهِ مُوسَى صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ أَنْ مَنَّ عَلَيْهِمْ بِالإِيْمَانِ وَالْهِدَايَةِ.
✅  “Di ayat ini terdapat sebuah isyarat halus, yaitu bahwa para tukang sihir telah memperhatikan adab yang baik kepada Nabi Musa ‘alaihish-shalatu was-salam, dimana mereka mendahulukan Nabi Musa sebelum diri mereka dalam melempar (tongkat). Tidak diragukan lagi bahwa Allah azza wajalla memberi ganti kepada mereka dimana mereka telah berlaku adab bersama Nabi-Nya, Musa alaihissalam, dengan anugrah iman dan hidayah kepada mereka.
✅ ولَمَّا رَاعُوا الأَدَبَ أَوَّلًا وَأَظْهَرُوا مَا يَدُلُّ عَلَى رَغْبَتِهِمْ فِي ذَلِكَ قَالَ لَهُمْ مُوسَى ((أَلْقُوا)) يَعْنِي أَنْتُمْ. فَقَدَّمَهُمْ عَلَى نَفْسِهِ فِي الإِلْقَاءِ
✅ Dan ketika mereka lebih dulu memperhatikan adab itu, dan menampakkan keinginan mereka terhadapnya, Nabi Musa pun berkata kepada mereka “Lemparkanlah (tongkat) kalian lebih dulu. Nabi Musa pun mendahulukan mereka sebelum dirinya melempar tongkatnya.”
  (Tafsir Al-Khazin – ‘Alauddin bin ‘Ali Al-Khazin)
✔ Saling Respect ☝

Tidak ada komentar:

Posting Komentar