Tangisan bayi adalah Sholawat kepada Nabi SAW




Sering tanpa sebab bayi kita menangis padahal sudah kita kasih makan ,minum susu,di bawa ke tukang urut bayi dan ahli bayi ,menangis merupakan bahasa bayi yang wajar (selama tidak ada gejala yang membahayakan)karna dalam tangisan bayi ada dzikir krpad Allah SWT ,ada Sholawat kepad Rosululloh SAW ada Doa kepada kedua oraqng tuanya sebagaimana Hadits Nabi Muhammad SAW :
لاتضربوا أولادكم على بكائه سنة فان اربعة اشهر منها يشهد ان لااله الاالله واربعة اشهر يصلي على واربعة اشهر يدعو لوالديه
Janganlah kau pukul bayimu yang menangis  dalam satu tahun karna empat bulan pertamanya bayimu bersyahadat kepada Allah,empat bulannya bersholawat kepadaku ,empat bulannya mendoakan kedua orang tuanya(Duruul Mandhud Imam Syuyuti H 69 )



Sejalan dengan ini, menurut para ahli dari University of Melbourne, membiarkan bayi menangis sampai puas tidak masalah bagi kesehatannya. Bahkan akan membuat tidurnya lebih nyenyak. Bagi bayi, menangis dapat membuatnya lebih tenang dan mudah terlelap saat tidur di malam hari. Hal ini juga membantu bayi mengendalikan sendiri tangisannya. Yang perlu diperhatikan, orang tua harus tetap ada untuk mendampingi. Para ahli ini juga memperkenalkan istilah teknikcontrolled crying atau tangisan yang terkontrol. Teknik ini harus dilaksanakan secara bertahap, misalnya dibiarkan dua menit pada hari pertama, lalu lima menit di hari kedua, sepuluh menit di hari ketiga dan seterusnya. Teknik lainnya adalah camping out, orang tua mendampingi bayi saat menangis hanya dengan duduk sambil mengajari bayi untuk mengontrol tangisannya sendiri sampai kelelahan dan akhirnya tertidur. Namun perlu diingat, teknik ini bukan berarti membiarkan bayi menangis terus-menerus terlalu lama. Selama masih dalam batas waktu yang wajar, teknik ini akan memberikan manfaat bagi bayi.


Manfaaat lain tangisan anak disebutkan dalam buku Buana Tauhid; Jejak Tuhan di Alam Raya karya Imam Ja’far Shadiq. Dalam buku tersebut dituliskan bahwa dalam otak anak-anak terdapat cairan yang apabila tetap di sana maka akan menyebabkan penyakit yang fatal, seperti kebutaan dan lain sebagainya. Tangisan dapat mengeluarkan cairan itu dari kepala anak sehingga dapat menyehatkan badan dan menghindari gangguan penglihatan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar