Urun Rembug As Shofwah pada mulataqo ke 26 di ponpes Al Haromain Duwe pote sampang madura


"URUN REMBUG"
HAI’AH ASH SHOFWAH AL MALIKIYYAH
MULTAQO SANAWI - 26, SAMPANG MADURA
Hai’ah Ash ShofWah sebagai himpunan para Ulama, Habib, Kiai, dan Asatidz Alumni Abuya As Sayyid Muhammad Alwi Al Maliki Al hasani, perlu menyampaikan Urun Rembug sebagai bentuk kepedulian terhadap perkembangan kehidupan berbangsa dan bernegara sebagai berikut:
1. Agar pemerintah memberikan penguat terhadap pendidikan yang berbasis akhlakul karimah dengan memberikan porsi materi pendidikan agama yang cukup minimal empat jam dalam kurikulum pendidikan nasional.
2. Berharap pemerintah memperketat regulasi tentang isi buku ajar yang bermuatan konten-konten yang tidak sesuai dengan syari’at Islam dan budaya luhur bangsa Indonsuia dan berpotensi merusak kerukunan hidup beragma.
3. Memberikan dukungan kepada pemerintah untuk menegakkan hukum secara adil terhadap pelanggaran syari’at, aturan negara, dan penista agama.
4. Mendorong pemerintah untuk mengembalikan UUD 1945 sebelum diamandemen sebagai dasar Negara Kesatuan Republik Indonesia.
5. Berharap agar pemerintah bertindak tegas terhadap segala bentuk gerakan radikalisme, komunis, dan aliran sesat seperti Salafi Takfiri, ISIS, Syiah Rafidzah, yang berpotensi akan mengencam keutuhan NKR .
6. Mendorong kepada pemerintah untuk mewujudkan ketahanan dan kemandirian ekonomi negeri dengan keberpihakannya kepada ekonomi pribumi.
7. Berharap agar pemerintah RI segera melakukan pendayagunaan potensi SDM (sumber daya manusia) putera-puteri terbaik bangsa dengan maksimal untuk dapat mengelola kekayaan alam negeri ini secara mandiri.
8. Pemerintah hendaknya melarang bentuk-bentuk informasi dan tayangan yang bersifat provokatif yang dapat merusak moralitas, idiologi bangsa, dan memecah belah keutuhan NKRI, serta melakukan pengawasan terhadap media agar dapat menyiarkan berita yang mendidik dan berimbang.
9. Menghimbau kepada ormas-ormas Islam di Indonesia untuk memberikan dukungan penuh kepada MUI sebagai organisasi ulama warasatul anbiya’ yang memiliiki tanggung jawab besar untuk mengawal perjalanan umat Islam dan bangsa Indonesia ke depan menuju baldatun thoyyibatun warobbun ghofur.
Urun Rembug ini kami sampaikan sebagai bentuk kebersamaan Ulama dan Umaro’ dalam membangun bangsa dan negara yang kita cintai bersama.
Sampang, 23 Shofar 1438 H. / 23 November 2016 M
Hai’ah Ash Shofwah Al Malikiyyah
Ketua Umum
KH. M. IHYA’ ULUMUDDIN
Sekretaris
KH. KAMAL MUHLIS AL MALIKI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar